53. Makan malam yang Memuakkan

Renand berjalan keluar dari kamar Nafisah lalu menutup pintu asramanya, Saat langkah kakinya berjalan di sekitar lorong. Renand melihat Nasmira yang berjalan bersama Rose.

"Kak Renand? bukankah kau sedang makan malam dengan Kate? kenapa bisa disini?." Nasmira bertanya sambil melihat ke arah pintu asrama miliknya. Nasmira rasa Renand Baru selesai bertemu Nafisah.

"Aku baru saja membelikan Nafisah makan malam, Bisakah aku meminta tolong pada kalian berdua?." Tanya Renand.

"Tentu!." Kata Nasmira dan Rose secara bersamaan.

"Jika kalian akan makan malam, Ajak Nafisah atau paling tidak bawakan dia makanan. Semua pengeluarannya kirimkan ke email-ku, mungkin kau bisa juga membeli kebutuhan kulkas dan peralatan untuk dapur kalian. agar Nafisah bisa memasak sesuatu jika dia lapar." Ucapan Renand membuat Nasmira dan Rose saling berpandangan lalu mengangguk mengerti.

"Tapi tentu hal ini tidak gratis kan kak?." Tanya Nasmira sambil tersenyum penuh arti.