Menghabisi Menantu Sendiri?

"Kamu sudah semakin gila, Nat! Meledakkan gudang penyimpanan itu tak akan membuat mantan suamimu itu jatuh miskin," ucap Teddy Julian dalam wajahnya yang sedikit tak percaya dengan kegilaan wanita di sebelahnya.

Natasya tentunya sangat mengetahui hal itu. Ia berpikir untuk melemahkan sisi pertahanan seorang Adi Prayoga saja. Selama menjadi istri dari seorang Prayoga, ia bisa mengetahui seberapa kayanya mantan suaminya itu. Natasya juga tahu jika Adi Prayoga memilih perusahaan tambang di luar pulau.

"Aku akan membuat sebuah pembalasan yang sangat menyakitkan untuk Adi Prayoga. Tak akan ada yang mengetahui jika pria itu akan menghadapi sebuah kematian yang sangat mengerikan." Wanita itu seolah baru saja dirasuki oleh setan yang membutakan hati nuraninya. Seolah Natasya tak pernah takut pada dosa atau apapun yang mampu menciutkan nyali.