Ekspektasiku

Dari awal aku yang salah menempatkan perasaan.

Aku yang terlalu dimabuk cinta padahal cinta sendirian.

Salahku terlalu terbuai oleh janji manismu

Aku yang sudah berfikir hubungan akan berjalan hingga akhir yang indah

Karena ekspektasiku terlalu tinggi tentangmu.

Merasakan dicintai dan mencintai

Saling melengkapi kekurangan

Menjalani suka duka berdua

Itu yang kubayangkan

Bukankah seperti itu ketika kita memiliki pasangan,?

Dan jika itu yang aku dapatkan darimu mungkin aku akan menjadi salah satu wanita paling bahagia yang ada di dunia ini

Walau pada kenyataanya menjalani hubungan denganmu tidak membuatku merasa dicintai,

Bagaimana bisa aku bersamamu tapi di hatimu tetap ada banyak wanita lain.

Bagaimana bisa kita yang menjalin hubungan tapi kamu masih bisa menggandeng tangan wanita lain.

Kenyataannya menyakitkan bukan.

Seringku mengkhayal betapa bahagianya jika aku hidup menua bersama dengan orang yang aku cintai dan dia juga mencintaiku.

Kita akan rela berbagi dan berkorban untuk yang disayang, menikmati setiap momen-momen yang dijalani berdua.

Akankah jadi kenyaataan? atau hanya mimpi indah yang sulit digapai.