Kekasih baru untuk Viona

Viona menunduk dan terdiam, ada rasa ingin menerima Frans karena merasa nyaman saat di dekatnya. Pria itu mampu membuatnya sedikit lupa akan kisahnya dengan Edward yang hanya menoreh luka. Tersirat pikiran untuk mencoba mencintainya juga, akan tetapi dia masih minder dengan status janda ... takut ditolak oleh keluarganya.

"Viona, apa kamu mau jadi kekasihku?" tanya Frans, karena Viona terus diam tanpa kata.

"Frans, aku ... aku takut keluargamu akan kecewa jika kamu mendapat calon istri seorang janda sepertiku." Viona tampak gugup dengan suara seraknya karena malu-malu juga.

Frans tersenyum tipis, lalu menyelipkan rambut Viona ke belakang telinga. Tangannya perlahan bergerak kebawah meraih tangan Viona lagi.

"Mereka akan selalu setuju dengan pilihanku. Dan asal kamu tahu, kamu samasekali tidak terlihat seperti janda. Kamu muda dan berpendidikan, cantik, you looks perfect to me ... aku jatuh hati sejak menemanimu di kamar rawat."

"Benarkah?"