Bertemu Musuh Dengan Kebencian Yang Luar Biasa (3)

Chi Xia menarik napas dalam-dalam, berusaha mati-matian untuk menenangkan dirinya lagi dan lagi.

"Xiaxia?" Qiao Mu menoleh ke belakang dan melihat Chi Xia berdiri diam di pintu dengan ekspresi yang tidak wajar. Dia mengira Chi Xia merasa canggung bertemu Su Chen karena teringat kejadian muntah di tubuh pria itu.

Qiao Mu menatap Su Chen lagi dan tersenyum, "Tuan Muda Su, sudahi dendam kecil di antara kalian. Anggap saja tidak terjadi apa-apa setelah makan malam ini, jangan marah lagi dengan Xiaxia, ya?"

Su Chen melirik Chi Xia, lalu melengkungkan bibirnya dengan dingin, "Aku bisa melupakannya, tapi aku tidak tahu apa dia bisa berpura-pura tidak terjadi apa-apa."

Qiao Mu merasa bingung. Kejadian muntah itu dari awal memang salah Xiaxia. Karena pria itu sudah mau melupakannya, bagaimana mungkin Xiaxia masih akan mengingatnya?