Chapter 27: A Place to Sleep

"Oiya Yang Mulia, teh Alea sempat bilang sesuatu mengenai membersihkan badan kita saat mencapai penginapan?"

Ucap Constancia, selagi dirinya sibuk melihat-lihat tiap detail furnitur dan dinding di sini.

"Ah benar, kalau tak salah namanya… mandi? Katanya ketika terlalu lama di Daratan tubuh kita akan membau atau semacamnya."

Gumara mengendus-endus tubuh dan pakaiannya, walau tak berbau aneh, tapi jelas berbeda dengan biasanya. Meski begitu, siapapun yang berada di dekat mereka saat ini, bisa mencium bau lautan yang begitu pekat memancar dari keduanya.

"Shanala, bagaimana denganmu?"

Gadis kucing itu sudah hampir terlelap, bukan karena rasa kantuk, namun nyamannya kehangatan kristal api.

"Aku nya…? Nih coba aja!"

Shanala menawarkan baca kedua mengendus langsung bau tubuhnya. Para Sarma adalah kaum yang sangat terbuka apabila ada yang ingin mendekati mereka secara seksual.