Kendrik Dan Bram

Sekarang hari sudah mulai sore dan kini saatnya Jeslin bersiap-siap untuk kembali ke ruangannya. Rasanya tubuhnya begitu sangat melelahkan dan Jeslin menjadi tidak sabar lagi untuk segera beristirahat di rumah. Banyak hal yang ingin Jeslin lakukan setelah pulang dari rumah sakit, hal yang pertama ingin merendamkan tubuhnya di buth up, hal yang kedua ia ingin segera pergi tidur di tempat kasurnya yang begitu empuk itu. Ia ingin segera bermimpi indah dan menikmati tidurnya dengan tenang.

"Jeslin, aku pulang duluan, ya?" ucap Rere.

"Hem, baiklah. Kau tidak ingin ke rumah ku?" tanya Jeslin.

"Tidak, aku sangat kelelahan dan ingin segera beristirahat saja," ucap Rere dengan wajah lesunya.

"Baiklah, sampai berjumpa hari esok," ucap Jeslin dan Rere hanya bisa menundukkan kepalanya dengan lemah, lalu pulang lebih dulu darinya.