WebNovelOrphex60.00%

Chapter 23: Ledakan Energi, Tengkorak Bicara, dan Termakan Usia

Di depan ‘Gua yang Tak Terjamah’.

Orph masih menggenggam dengan erat tongkat Enchantress di tangannya, meskipun guncangannya lebih kuat dibandingkan saat melepaskan segel penghalang peti saat masih di dalam gua tadi.

Orph menoleh ke belakang menatap ke arah Hoctum. “Hoctum! Lindungi Ariesta! Novosz! Ikuti Hoctum!”

“Bagaimana denganmu?” tanya Hoctum dengan suaranya yang keras.

“Sempat-sempatnya kau bertanya seperti itu. Kau meremehkanku?” tanya Orph dengan sedikit tertawa tetap menatap ke arah Hoctum.

Hoctum dan Novosz pun berlari menjauhi Orph dan menghampiri Ariesta, sesuai dengan perintah yang diberikan oleh Orph. Sementara Ariesta terlihat sangat khawatir saat melihat semakin besarnya aura hitam pekat keluar dari dalam peti dan mulai menutupi pandangannya untuk melihat Orph. Saat Ariesta ingin berlari menghampiri Orph, dengan cepat Hoctum mencegahnya.

“Kau mau kemana?” tanya Hoctum menghalangi Ariesta dengan tangan kirinya.