Ayah! fokus saja padaku!

Patah hati akan memakan jiwamu perlahan-lahan, seperti sebuah kutukan yang tidak akan berhenti Sebelum dirimu sendiri yang beranjak untuk bangkit. Begitulah yang di rasakan oleh Felix saat ini, sudah dua hari dia mengurung dirinya di kamar dan tidak mau keluar sama sekali. bahkan dia hanya memakan makanan yang di suapi oleh Putrinya saja, Rosa.

Rosa memang tidak mengatakan apa-apa dan tidak bertanya banyak hal pada Ayahnya, dia sibuk Memastikan ayahnya dalam keadaan waras. Bisa makan dengan baik lalu masih bisa nyambung saat di ajak bicara.

Padahal Rosa sangat membutuhkan keberadaan ayahnya saat ini, Karena entah mengapa dua hari terakhir Rosa merasa tubuhnya begitu lemas dan benar-benar tidak nafsu makan. namun bagaimana Rosa mendapatkan perhatian dari ayahnya? Jika ternyata ayahnya saja sibuk merenung dan sesekali menangis dalam diam.