V 515. White Lie

"Aku belum mengijinkan kamu bekerja, sayang. Tapi, kamu sudah memutuskan sendiri. Lalu kamu mau kau jawab apa?" Dari nada bicara Lewis tampak jelas kalau dia tidak suka dengan keputusan sepihak istrinya. Dan, Likha bisa merasakan itu. Sang istri terdiam tidak tahu harus berkata apa. Memang dia mengaku salah telah membuat keputusan sendiri. Dan, Likha ikhlas jika memang dia tidak jadi bekerja.

"Aku sudah kenyang. Aku mau ke kantor dulu. Terima kasih atas sarapan yang menyenangkan pagi ini." Lewis menuju kamar mandi untuk membersihkan tubuhnya. Tidak berapa lama, pria dengan rambut panjang sebahu diikat bun ke tengah kepalanya itu sudah keluar dari kamar mandi dengan setelan jas hitam lengkap dengan dasinya.

"Dia benar-benar marah padaku sehingga aku tidak dibiarkan memakaikan dasi untuknya." Gumam Likha dalam hati.