Penyerangan Pada Akiyama Takeyuki

Di tempat parkir, Takeyuki masih setia menunggu putranya hingga kembali. Takeyuki melihat ke jam tangan yang ia pakai, sepuluh menit telah berlalu. Namun, putranya tadi belum juga kembali dari mengambil PSP.

Takeyuki melihat sekeliling. Ia merasakan kejanggalan di sekitar sini. Kenapa mobil di sini terlihat lebih penuh dari biasanya? Takeyuki merasa bahwa ada yang tengah mengintai dirinya sejak tadi. Namun, Takeyuki tidak tahu siapa yang sedang mengawasinya. Saat Takeyuki mengambil ponsel untuk menghubungi Fujiwara, ada seseorang yang memukul tengkuk Takeyuki menggunakan tongkat baseball.

Takeyuki jatuh ke lantai dan mengerang kesakitan. Ia melihat dengan matanya yang setengah terpejam, ada 6 lelaki kekar yang berjalan menuju ke arah.

Saat Takeyuki mendongak ke atas, ternyata beberapa cctv sudah dihancurkan. Sial! Mungkin ada yang sudah merencanakan ini semua untuk mencelakai Takeyuki.