Hirano Kevin Tertipu

Tokyo, Jepang.

Seorang wanita berkebangsaan Jepang, menggamit tangan Kevin dan mengajaknya pergi ke suatu tempat. Entah ke mana, yang pasti Kevin menurut saja. Wanita ini bernama Naomi, wanita yang akan dijodohkan kepada Kevin oleh Tuan Hirano Ryo.

"Ada festival di kampus kita, sebagai alumni kita juga di undang. Ichi-Gatsu-Sai! Kevin-kun pasti suka." Wanita bersurai hitam sebahu dengan pakaian yang seolah kurang bahan itu berucap.

Hirano Kevin tak merespon. Ia masih pasrah saja mau di bawa ke mana. Dan Naomi membawanya ke tempat di mana awal hubungan mereka dulu terjalin, kata Naomi. Namun yang jelas, Kevin masih tidak memiliki memori apa pun sebelum kecelakaan mobil, seperti yang dikatakan Papa-nya waktu itu. Padahal, waktu itu Tuan Ryo yang sengaja mencelakai Kevin sendiri.