Dikejar Para Preman

Ditengah perjalanannya. Kimberly yang sudah merasa capek, dia akhirnya tertidur dipunggung Khaibar. Bagaikan koala yang tidur di punggung induknya, jadinya sungguh lucu dan membuat Khaibar tersenyum. Karena serasa berat, jadinya Khaibar tau kalau istrinya itu sudah tertidur pulas.

"Ternyata istriku sudah tidur, mungkin dia sungguh kecapekan karena hamil muda, aku kira masih terbangun tadi, berarti sedari tadi aku mengoceh sendiri dengan berbagai macam ucapan itu, apa tak didengarnya sama sekali? Astagaaaa untung tidak banyak orang, coba ada yang melihat, jelasnya dikira aku gila haha, tapi tak mengapa, aku masa bodoh saja sama orang-orang, kita tidak mengenal siapapun di sini, jadinya bebas," ucap Khaibar yang sesekali menaikkan gendongannya karena Kimberly sedikit turun ke bawah dari gendongannya, tak lupa kedua anak buahnya masih membuntutinya dari agak kejauhan.