Berduaan sambil merangkai nama

Sambil menunggu Dean, akhirnya Bryana memutuskan untuk menghubungi Monica. Dia duduk di sebuah kursi pendek berwarna cokelat, kemudian mengambil ponselnya yang berada di dalam tas branded nya yang berwarna hitam sepadan dengan terusan dress sebatas lutut yang dikenakannya saat ini.

Hingga beberapa kali menghubungi, akhirnya Bryana terhubung dengan Monica. "Hallo, Monica."

"Hallo, Bryana. Maaf, aku dan Raymond tidak bisa ikut piknik," ucap Monica dari telpon. Suaranya terdengar lemas seperti tidak makan seminggu.

"Kenapa? Padahal di sini sangat nyaman dan aku berencana untuk santai seharian di sini."

"Aku sedang butuh istirahat, rasanya sangat lelah dan tubuhku lemas."

Bryana menyunggingkan senyum di bibirnya. "Pasti kak Raymond sudah membuatmu tidak tidur semalaman, Kan?"