Penyelamatan

Gong Mo menebak Sheng Nanxuan akan mengambil tindakan untuk menyelamatkan Shan Rong. Ia segera melompat ke dalam pelukannya dan merengkuhnya, "Aku ingin Ibu kembali, tapi aku juga tidak ingin terjadi sesuatu padamu!"

"Aku tahu. Aku tidak akan bertindak gegabah."

Gong Mo memeluknya erat dan mulai menangis.

Ia tidak ingin suaminya mengambil resiko, tetapi juga tidak bisa membiarkan Shan Rong begitu saja. Gong Mo tidak tahu harus berbuat apa.

"Jangan menangis... Jaga Huzi baik-baik. Aku hanya akan pergi sebentar dan segera kembali." Sheng Nanxuan mencium kepala Gong Mo.

Gong Mo melepas pelukannya, "Kalau begitu berhati-hatilah."

"Jangan khawatir!" Sheng Nanxuan tersenyum percaya diri.

Namun meski begitu, Gong Mo tetap merasa cemas.

...

Setelah Sheng Nanxuan keluar, ia langsung pergi ke sebuah kasino.

Pada saat ini, kasino sedang ramai. Pria dan wanita berpakaian indah bersorak-sorai di sekitar meja permainan.