Pertaruhan Akhir {2}

"Lantas apakah kita akan bisa? Cenayang itu pasti akan melindungi Selir Cheng apa pun yang terjadi. aku tahu lebih dari siapa pun jika Selir Cheng tidak akan pernah sendirian, selain dia datang kesini pasti tujuannya selain untuk menguasai tahta adalah untuk melihhat kita hancur. Satu hal yang mungkin akan membuat semuanya menjadi lebih baik lagi. Dan kita tidak bisa untuk tinggal diam, kita harus melakukan sesuatu untuk menjadikan semua ini lebih mudah lagi,"

"Apa?" tanya Jiang Kang Hua kemudian.

"Kalau kau memang ingin membunuh Selir Cheng, cara satu-satunya adalah memisahkan Selir Cheng dengan cenayang itu, sebab kalau masih bersama kita tidak akan pernah untuk bisa memusnahkan Selir Cheng. Itu adalah cara satu-satunya, sebuah hal yang sama sekali dan tidak akan pernah masuk akal sama sekali,"