Bab 157 - Tidak boleh mengajaknya pergi

Zhaoxing menyipitkan matanya, merasa aneh dengan sikap Li Zheng Yu yang tiba-tiba saja seperti itu.

"Ada apa denganmu? Apa ada yang salah jika aku mengajak Xiao Yi? Apakah Ayah merasa keberatan akan hal itu?" tanya Zhaoxing bertubi-tubi.

"Bukan begitu, memangnya tidak ada lagi gadis yang seumuran denganmu untuk dijadikan kekasih?" Li Zheng Yu menghela nafas berat. Sebisa mungkin yg untuk menenangkan hatinya agar tidak terbawa emosi.

"Tidak, aku tidak tertarik dengan mereka," sahut Zhaoxing dengan santai.

Xiao Yi bisa melihat rahang Li Zheng Yu yang sudah menegang. Ia menatap suaminya untuk memberikan kode agar jangan marah-marah.

"Zhaoxing, pasti banyak gadis di kampus yang seumuran denganmu. Aku yakin mereka sangat menarik daripada Xiao Yi." Li Zheng Yu duduk kembali di kursinya. 

"Sebenarnya ada masalah apa dengan Ayah? Xiao juga masih muda. Ayah tidak perlu melarang apapun yang aku lakukan. Xiao Yi juga tidak keberatan," tukas Zhaoxing.