Teknik Bara Api

"Aarh.. Sesak... sekali.." Keiko masuk kedalam gerbang sihir yang baru saja ia buat dengan mana yang tersisa, berjalan perlahan sebelum gerbang itu menghilang karena mana miliknya yang sangat terbatas. "Wah, Kakak sudah mengal- EH?!" Gadis bernama Akane itu berlari mendekati Keiko yang berjalan perlahan dan terjatuh di taman milik Rei, "Kamu.. Siapa namamu?" Keiko sangat pucat, namun ia akan tetap tegar dan takkan mati karena itu, ia terus mengajak Akane untuk berbicara supaya gadis kecil itu tak mengkhawatirkannya. "Namaku Akane, tak memiliki nama keluarga karena aku adalah anak yang di urus di sebuah panti, Orang tuaku membuangku waktu aku masih bayi karena aku adalah anak hasil hubugan gelap."