Markas telah diserang

Mendengar hal tersebut membuat Alfred diam mematung. Ia menundukkan kepalanya lalu apa yang dikatakan oleh Judith sebelumnya.

"Jadi hal ini semua terjadi karena ku?" tanya Alfred dengan raut wajah murung. Judith diam mematung ketika ia mendengar pertanyaan Alfred. Judith tidak bermaksud berkata seperti itu sebelumnya.

"Bukan begitu maksud..." belum sempat menyelesaikan kata-katanya, Alfred memotongnya.

"Ah sejak dulu aku ini memang hanya orang yang menyusahkan!" ucap Alfred. Judith yang mendengar hal itu merasa sedih kemudian ia menatap kearah Alfred seraya bicara.

"Alfred seharusnya kamu jangan menyalahkan diri seperti itu. Kamu itu gak salah! yang salah adalah orang yang mengincar mu karena sudah membuat semuanya berantakan. Jadi lebih baik kamu tunggu saja disini, aku pin juga akan menyerangnya dari atas sini," ujar Judith yang kemudian tersenyum.