Masa Kelam Cinta

"Entalah, aku tidak melihatnya, tapi aku memberikan 5 tiket gratis untuknya, aku berharap dia datang bersama dengan teman-temannya,"

 

"Maaf, Kak Vero, kami tidak sengaja sudah mengungkit masalah pribadi Kaka, kami memang benar-benar tidak tahu soal hubungan Kaka dan adik, Kak Vero itu kurang baik," ujar Laras.

 

"Iya, tidak, tidak apa-apa kok," jawab Vero.

 

"Vero, apa kamu mau menceritakan kelanjutan yang di restoran tadi?" tanya Alvin.

"... baiklah sepertinya aku akan menceritakannya." Jawab Vero.

 

 

Akhirnya, Vero menceritakan semuanya kepada Alvin, Mentari, dan juga Laras.

Bahwa ketika mengikuti kegiatan MOS di hari pertama, Cinta mengalami hal-hal yang tidak baik.

Banyak anak laki-laki yang menggodanya karna memang wajah Cinta sangatlah cantik, sehingga banyak anak laki-laki yang tertarik dan mengajaknya berkenalan. Tapi sayangnya setelah mereka tahu bahwa Cinta adalah gadis bisu, mereka berbondong-bondong menghina Cinta.