TUGAS PIKET

"Jam berapa kau dari rumah Rico?" tanya Leyna pada saat mereka masih di tengah perjalanan menuju ke sekolah.

"Jam 05:30 Bu, memangnya kenapa?" tanya Rico sambil melirik ke kaca spion motornya, sambil tersenyum manis. Wajah tampannya nampak sangat bahagia sekali hari ini, karena telah berhasil menjadi ojek pribadi Bu Leyna. Seorang guru juga perempuan yang selama ini, di idolakan dan mengganggu selalu jam tidur malamnya.

"Pantas saja sebelum jam 6, kau sudah menunggu Ibu di depan pintu gerbang kosan," ujar Leyna sambil tersenyum.

Pada saat ini Leyna yang duduk di boncengan motor Rico, mencium aroma parfum yang sangat dikenalinya. Hal tersebut membuat Leyna jadi penasaran, dan jadi bertanya kepada Rico.

"Kau mengenakan parfum merk apa Rico?"

"Parfum merk Georgino Armani Bu, memangnya kenapa? Ibu tidak suka ya? Jika Bu Leyna tidak suka, besok saya tidak akan mengenakannya lagi," jawab Rico dengan nada suara yang penuh penyesalan.