Ungkapan Steve yang jujur

"Aku tanyakan padamu Steve Williams!! dimana kau semalam!!?". Ara membentak Steve dan menatap wajah suaminya dengan perasaan luka yang teramat, dia ingin menghilangkan suara-suara yang ia dengar semalam dari kepalanya. namun tidak bisa, suara itu semakin membuat hatinya sakit.

"Aku pulang kerumah dan berada di ruang kerjaku". jawab Steve seadanya.

"kau lupa apa yang kau katakan kemarin sore? kau lupa apa yang kau suruh padaku? apa kau lupa untuk masuk kekamar kita? apa kau lupa bahwa kau sudah memiliki istri?." Tanya Ara kembali.

"Sebenarnya ada apa Dengan dirimu, aku tidak mengerti maksudmu". Steve menggaruk pelan rambutnya, dia tidak ingat memang apa yang sudah ia katakan kepada Ara kemarin, dan mengapa juga wanita itu mempertanyakan mengapa Steve lupa masuk kedalam kamar.