Belanja Di Toko

Semua misteri tentang wajah Abah Rene yang lebam-lebam itu sudah terjawab, kini Abah Rene dan Jeng Oktaf sudah saling berbaikan dan sudah kembali harmonis.

"Puah, Mami, sama Papi, mau ke kamar dulu ya?" pamit Jeng Oktaf kepada Marpuah.

"Iya, Mi!" jawab Marpuah masih memeluk pancinya.

Dan munculah sebuah ide terkait hari ulang tahun Juju.

"Si Juju, 'kan besok ulang tahun, harusnya Puah, beliin kadonya sekarang dong. Karna kalau di film-film itu mereka merayakan hari ulang tahun itu pas malam hari, tepatnya jam 12 malam, nah kalau begitu nanti malam, Puah, mau ke rumah Juju, ah," ujar Marpuah penuh antusias.

Tanpa meminta izin kepada orang tuanya terlebih dahulu, Marpuah pun keluar dari dalam rumah untuk pergi ke toko pernak-penik membelikan kado untuk Juju.

"Nah, mampir di toko ini ah!" Marpuah menghampiri sebuah toko dengan chat warna oranye, lalu dia menyapa si Pegawai Toko dengan ramah.

"Halo, Mas!" sapa Marpuah.