Penjahat yang sebenarnya

"Fuck…Fuck..Fuck… Christian Clarke benar-benar kurang ajar."

Robin yang saat ini sudah berada didalam sebuah kamar motel murah di pinggiran kota Luksemburg mengumpat dengan keras saat mengetahui kabar soal Veronika dan Beatrice yang sudah tertangkap oleh anak buah Christian. Robin tidak tahu jika yang menangkap Veronika dan Beatrice adalah anak buah Areez Floyen, semua kekacauan yang terjadi benar-benar Robin limpahkan pada Christian.

"Apakah anda yakin jika Bee dan Ve tertangkap, bos?" tanya Andres hati-hati.

Alih-alih memberikan jawaban atas pertanyaan Andres, secara kasar Robin melempar ponsel pintarnya ke atas ranjang tempat dimana Andres bekerja dengan laptopnya.