Al Masih Penasaran

--

--

Al mengerutkan dahinya, dia hanya mehela napas panjang dan merasa tidak nyaman.

"Kamu menyukaiku?" tanya Al yang spontan saja membuat Ameera tersedak tak keruan. Namun ekspresi Al tidak bercanda.

"Aku tidak masalah dengan kebaikanmu, tapi tolong jangan membuatku salah paham dan merasa tidak nyaman. Mengerti? Terimakasih … aku memang cukup lama tidak mencuci jaketku ini," kata Al yang telah berdiri.

Doni menelan ludah. "Maafkan aku," ujarnya yang segera meninggalkan Al dan Ameera.

Ameera memperhatikan langkah Doni yang begitu cepat. "Al, sepertinya kamu telah membuatnya malu sekaligus sakit hati. Kenapa kamu bertanya seperti itu tadi?" tanya Ameera dengan menatap kesal Al.