Hanya Omong Kosong

Tim basket AL dan Neandro harus dibagi menjadi dua, mereka mengajak semua anggota baik yang inti maupun yang cadangan untuk berlatih. Gunanya untuk meningkatkan kemampuan bermain semua anggota.

Selain mempersiapkan untuk pertandingan persahabatan antar kampus, mereka juga harus mempersiapkan untuk pertandingan antar jurusan. Hanya tim basketlah yang paling rajin untuk mengadakan pertandingan antar jurusan, untuk tim olahraga yang lain lebih sering untuk pertandingan persahabatan, itupun hanya disaat ada event untuk suatu momen.

Ayyad baru kembali dari membeli banyak minuman bersama dua orang teman lainnya. Mereka berlatih sudah cukup lama sehingga sudah sangat lelah. Namun rupanya Ayyad mendapat bantuan dari anak buahnya yang baru.

Al sudah sangat kenal dengan paras Doni yang sejak kemarin muncul di hadapannya. Mahasiswa tahun pertama itu rupanya membantu Ayyad untuk membawakan minuman dingin dan cemilan.