Semoga keputusannya ini di ridhoi oleh Allah.
Setelah perbincangan mengenai pernikahan dan sedikit bertukar kabar dengan kedua orang tuanya, Ramdanpun berpamitan untuk kembali ke rumahnya.
Diperjalanan Ramdan menelpon asistennya untuk membantunya menyiapkan pernikahan ini dalam jangka waktu yang sangat singkat.
Indra sang asistenpun menyanggupi nya.
Untuk mengetahui fashion yang cocok dengan selera Sinta, Indra berinisiatif untuk meminta bantuan Yura selaku asisten Sinta yang dirasa lebih tahu segalanya mengenai Sinta.
Selesai menyocokan jadwal dari Sinta dan Ramdan, para asisten pribadi merekapun dengan segera membuat semua jadwal pribadi yang berkaitan dengan pernikahan ini.
"Jadi besok untuk pukul sebelas bapak akan melakukan fitting baju dengan bu Sinta di butik yang telah saya dan Yura pilih untuk selera bu Sinta pak" Ucap Indra pada Ramdan
"Baiklah, terimakasih. Adalagi ?"