Nyonya Muda Sangat Berani

Dapat Zhuang Heng akui bahwa dirinya telah terpesona.

Saat Yan Jinyi mendekat, rasanya seperti jantungnya akan melompat keluar. 

Wanita kesayangannya ini benar. Meskipun mereka tidak benar-benar berciuman dalam adegan ini, tapi ia sudah berhasil membuat Zhuang Heng terpesona dan tidak ingin berhenti.

Yan Jinyi lalu melepaskan Zhuang Heng dan meninggalkannya begitu saja.

'Dia seperti gadis nakal yang menggoda semua orang.'

"Mengunggah foto?"

"Meskipun kita memiliki reputasi yang buruk, setidaknya film kita ini menerima antusiasme yang tinggi. Apalagi ada juga basis penggemar dari Kak Heng yang mendukung. Sebuah foto bisa menarik perhatian banyak penonton, membuat mereka penasaran dan menantikan perilisan film ini!"

Yan Jinyi memikirkannya sejenak sebelum mengangguk setuju. "Terserah kamu."

Sesaat setelah syuting selesai, Tao Wei segera mengunggah foto adegan tadi dengan sebuah pesan di bawahnya.