Lin Chenggong Sangat Konyol

"Apa ada pria tampan lajang dan berkualitas yang ingin kamu rekomendasikan padaku?"

'Aku sedang memberitahumu mengenai jajaran keluarga yang berada di lingkaran kita, dan kamu justru bertanya padaku tentang pria tampan lajang dan berkualitas?'

Huo Zixing menatap Yan Jinyi. Ia semakin yakin bahwa wanita itu sudah bersiap untuk keluar dari rumah ini. 

Tidak boleh. Dia tidak akan pernah membiarkan wanita itu jatuh dalam pesona pria br*ngsek di luaran sana. Tapi dia juga tidak bisa mengatakan 'tidak' pada wanita itu.

Huo Zixing berpikir sejenak. Ia menyisir rambutnya dengan satu tangan seraya tersenyum bangga pada Yan Jinyi, "Aku ada di daftar sepuluh besar pria tampan lajang dan kaya yang dipilih mayoritas wanita cantik di Shengjing."

Yan Jinyi memutar bola matanya malas seraya berbalik menuju lantai atas, "Dasar gila."

Huo Zixing merasa terpukul melihat respon Yan Jinyi. Dia mengeluarkan ponsel dan mulai memotret wajahnya dari berbagai sudut.