SESERIUS INI?

Saat makan malam, Fu Si mendengar bahwa Chi Gui akan berpartisipasi dalam ujian Asosiasi Perhiasan dan dia secara alami berkata, "Ujian Asosiasi Perhiasan diselenggarakan di negara bagian F? Kebetulan aku mau pergi ke sana untuk membahas bisnis. Aku akan sekalian mengantarmu ke sana."

Qin Sheng yang ada di sampingnya diam saja. 

Dia terlalu malas untuk mengeluh.

Chi Gui mengangkat matanya dan melirik Fu Si. Dia berhenti sejenak dan akhirnya tidak menolak, "Terima kasih sebelumnya."

Fu Si tersenyum dan berkata, "Apa hal kecil ini sebanding dengan hadiah berharga yang kau berikan padaku?"

Mendengar dia mengatakan ini, Chi Gui baru menyadari bahwa ornamen batu giok berbentuk naga yang dia berikan kepada Fu Si, telah dipasang dengan tali dan dipakai di dadanya.

Tali itu jelas dipilih dengan cermat olehnya dan itu sangat cocok dengan ornamen batu giok. Tidak hanya, tidak mengurangi keindahannya tapi juga menambahkan sedikit keanggunan padanya.