MERASA BERUNTUNG MEMILIKI DION

"oh iya sayang, habis dari pantai ini aku mau menelepon orang tuaku dan kamu mau mendengar langsung kan jawaban dari mereka. Sekalian nanti kamu bicara sama orang tuaku siapa tahu dengan kamu berbicara sama mereka, mereka sangat mudah dibujuknya." Kata Dion yang membuat Naura kaget mendengarkan perkataan Dion barusan.

"tapi aku..." ucapan Naura langsung dipotong oleh Dion.

"kamu sempurna dan aku yakin dengan kamu berbicara sama keluarga aku, mereka akan segera cepat ke sini." Kata Dion yang langsung memotong perkataan Naura.

Naura tersenyum mendengar ucapan dari Dion barusan. Dion selalu mengatakan kepada Naura kalau dia itu sempurna dan tidak pernah sekalipun Dion menghina Naura dengan perkataan yang menyakitkan.

"kenapa ya kalau kita pergi ke tempat seperti ini atau pergi ke tempat yang lebih sunyi, itu sangat menyenangkan." Heran Naura.