Seperti Halusinasi

Bisma mengacungkan jari jempolnya ke arah adiknya itu yang benar-benar hebat malah memberikan pendapat dan pengajuan untuk dirinya sendiri. Itu berarti adiknya benar-benar baik dan tulus. Bisma tadinya mengira kalau adiknya itu akan merajuk juga merengek seperti perempuan yang masih muda pada umumnya, membebaskan agar sedikit nakal, tapi tidak untuk Bulan yang malahan meminta dikekang seperti itu.

"Benar-benar membuat Kakak bangga ... Kakak sungguh suka gayamu Bulan!" tegas Bisma dengan senyumannya. Alisnya juga dinaikturunkan dengan cepat, kini Bisma yang memang sudah tampan sejak lahir terlihat semakin cool lagi.