Bab 16

Marwan melangkah tegap menuju ruang kerja Dante. Sejak dari kediamannya Marwan sudah mensugesti dirinya bahwa hari ini ia tidak akan membiarkan keponakannya itu kembali menjatuhkan mentalnya seperti kunjungannya yang pertama. Aku harus bisa membuat Dante tunduk dengan semua kemampuanku. Ada senyum kemenangan di wajah Marwan dengan keyakinan baru Marwan mendatangi Dante.

Di depan pintu ruangan Dante tampak Suryo sendang berdiri berjaga besama beberapa pengawal Dante lainnya. Lama tidak melihatmu Suryo, kau terlihat semakin tua dari terakhir kita bertemu, apa kau tidak berpikir untuk pensiun dan menikmati masa tuamu dengan tenang disebuah pedesaan?

Suryo mengernyit melihat kedatangan Marwan. Aku sangat menikmati pekerjaanku Marwan. Aku akan pensiun saat aku ingin, terima kasih sudah menanyakan kabarku dan senang melihatmu dan sikap percaya dirimu

"Apa Dante berada di ruangannya?"

Suryo mengangguk. Aku akan masuk dan memberitahu Dante. Kau bisa tunggu disini