Bab 24

"Miko...!!", teriak Tiara kegirangan berlari langsung memeluk Miko erat. Aku sangat-sangat merindukanmu Tiara cemberut melepas pelukannya. Apa kau tahu hari ini bayiku sangat-sangat merindukanmu, bagaimana bisa kau terlambat 20 menit, kau sungguh tega membuatku sampai kelaparan, coba kau dengar! semua cacing dalam perutku sudah memulai demonya suaranya mengalahkan demo tanggal 22 Mei 2019 kemarin, apa kau tidak lihat wajahku yang sangat pucat ini. Apa kau sengaja membuatku kelaparan dan melihatku jatuh pingsan karena menunggumu.

Miko mendelik kesal, semenjak hamil kau jadi sangat cerewet Tiara. Seingatku Tiara yang aku kenal selalu irit dalam bicara tapi lihatlah kau yang sekarang berbicara tanpa ada rem. Miko memperhatikan Tiara dari atas sampai ke bawah, dari yang aku lihat, kau terlihat semakin_____Miko menahan lidahnya sebelum mengucapkan kata-kata terlarang.