Bab 56

"Kiara sayang…!", panggil Clarisa lembut. Mama sudah bilang untuk menunggu mama didalam. Ramond sekarang gendong Kiara dan bawa kedalam mobil perintah Clarisa pada Ramond yang menatap Kiara tajam

"Bagaimana bisa kau?" Ramond berdesis tajam tepat ditelinga Kiara yang sekarang sudah berada dalam gendongannya. Apa kau sengaja masuk ke dalam ruaganku?, bagaimana bisa_____Ramond sangat ingin memaki Kiara saat ini tapi tidak bisa Ramond lakukan karena mamanya menatap Ramond tajam

Kiara menyembunyikan wajahnya dalam-dalam. Kiara tidak ingin ada yang melihatnya dalam keadaan berantakan dan digendong seorang pria. Kiara yakin teman-temannya belum selesai berpesta. Kiara tidak menjawab pertanyaan Ramond karena Kiara yakin apapun jawaban Kiara, Ramond tetap akan menganggapnya seorang wanita panggilan