Tanpa Bukti

"Ayah emang ga suka sama hubungan kalian berdua. Tapi Ayah ga mungkin lakuin perbuatan rendahan seperti itu. Dan Ayah juga udah ga berhubungan lagi sama Cantika."

"Bohong. Pasti Ayah bohong. Kenapa sih Ayah selalu aja berada di kubu Cantika daripada anaknya senidir. Aksa sama Bulan itu udah menikah, Yah. Jadi stop melakukan usaha-usaha untuk memisahkan kami berdua."

"Udah, udah. Kalian berdua kenapa bertengkar seperti ini sih? Apa kalian berdua ga sadar kalo kalian itu adalah anak dan Ayah? Mamah pusing dengarnya," teriak Mamahnya Aksa.

Sekarang Aksa dan Ayahnya terdiam. Mereka berdua sangat tertampar dengan perkataan Mamahnya Aksa tadi. Kemudian setelah itu Mamahnya Aksa melanjutkan pembicaraannya lagi.

"Ayah, jadi apa Ayah benar-benar ga tahu tentang masalah ini? Kalo Ayah tahu, Ayah bicara aja yang sejujurnya walaupun kenyataannya pahit," ucap Manjanya Aksa kembali.