Legia dan Ariyu

Kepergian rombongan Casey bukanlah grup terakhir yang akan meninggalkan Arcadia.

Berselang satu minggu kemudian. Grup berikutnya akan pergi juga. Rombongan pasukan tentara yang terdiri dari dua skuad. Yakni Skuad Tiga atau dikenal dengan nama Skuad Kegelapan dan Skuad Lima yang dikenal dengan Skuad Langit.

Skuad Kegelapan dipimpin oleh Kapten Legia. Sedangkan Skuad Langit dipimpin oleh lelaki bernama Ariyu.

Ariyu, laki-laki berumur empat puluhan awal dengan rambut perak pendek dan mata kuning. Kulitnya sawo matang, dengan tubuh yang dipenuhi otot ketat. Sebelumnya, Ariyu adalah pemimpin dari kelompok keamanan milik perusahaan Niles.

Ariyu adalah orang yang bertanggung jawab atas keselamatan Niles dan rombongan sewaktu mereka pergi dari Ashur ke Death Valley. Sayangnya, Ariyu yang tengah membantu Jamie sewaktu di Marina harus menelan pil pahit, karena orang yang seharusnya dia jaga malah terluka.