Invasi atau Aliansi?

Saat ini yang diprioritaskan oleh Cien adalah pembuatan senjata untuk Ratu Malvanna dari Kerajaan Api Xipil.

Setelah persetujuan antara kedua pihak mencapai tahap final. Ethel mempersilahkan Cien untuk membuatkan senjata bagi Sang Ratu dari Kerajaan Api tersebut. Seperti yang sudah direncanakan sebelumnya.

Cien sudah memberikan tiga rancangan kasar tentang senjata yang bisa dibuatnya untuk Sang Ratu. Ethel telah menaruh tiga rancangan tersebut ke meja negosiasi, menyuruh Ratu Malvanna untuk memilih salah satu yang diinginkannya.

Karena sudah diketahui sebelumnya kalau Ratu Malvanna menggunakan pedang sebagai senjata utama. Maka Cien pun memberikan tiga rancangan dari tiga jenis pedang. Yakin, sebuah katana, long sword, dan terakhir great sword.

Dari ketiga senjata tersebut, Sang Ratu dari Kerajaan Api itu memilih great sword sebagai senjata pesanannya.

Dibilang cukup mengejutkan? Tidak juga. Meskipun agak aneh seorang wanita memakai pedang besar dan berat seperti great sword.