Aliansi Tak Terduga

Tetapi siluet itu mulai beranjak pergi, terbang menjauh sampai tak terlihat karena hari beranjak malam. Evan bersama Jophiel yang sudah kembali menjadi Rika mulai berjalan masuk ke dalam kota.

Sorak sorai dari seluruh Pasukan Liviel mengejutkannya. Mereka memuji kemampuan menakjubkan Evan dan mengatakan jika kemenangan besar umat manusia atas iblis akan tercapai.

Rika yang berjalan berdampingan dengan Evan tak kuasa menahan tawa kecil. Ia menutup mulutnya yang terbuka dengan tangan kanan, sikapnya yang anggun sontak mengundang ketertarikan dari para pria yang memandangnya.

Terlihat empat orang komandan dari selatan tiba. Tiga Komandan Batalyon mulai dari Batalyon tujuh, delapan, dan sembilan, serta Komandan pasukan cadangan tiba. Mereka menyaksikan kehebatan Evan dengan jelas melalui kedua mata mereka.

Mereka berempat berbaris rapi dan mengambil sikap hormat kepada Evan. Terlihat Hiro pun ikut datang karena dia menjadi Komandan Batalyon di Batalyon terakhir, yaitu sembilan.