Pablo Hilang

Tiba waktunya malam, mereka terpaksa harus kembali ke kamar mereka masing-masing. Mereka saling menguatkan satu sama lain jika malam ini tak akan terjadi hal-hal aneh lagi.

Jey, Victor dan Pablo masuk ke dalam kamarnya. Begitu juga dengan Peter, Pak Tanto, Angga, Gani, Leon, Hongbi, Qei dan juga Deon. Mereka kembali ke kamar sebelumnya mereka tidur bersama. Tapi, kamar paling meresahkan dan bising memang kamar milik Jey, Victor dan Pablo.

Sampai malam pun, mereka tak kunjung tertidur kala orang-orang sudah memilih untuk beristirahat saja malam ini. Bahkan entah sampai jam berapa, suasana sepi pun menjalar. Mereka mulai merasakan hawa yang tak enak.

"Sudah kubilang, daritadi kita tidur saja dibanding bergurau seperti ini," ujar Jey kala merasa hawa malam ini terasa berbeda dari hari-hari sebelumnya.

"Sudahlah, jangan dipikirkan masalah kemarin. Sekarang kita tidur, besok kita kerja lagi. Apalagi aku, hari ini lelah bukan main," jawab Victor.