Aku Baik-Baik Saja

Qei terus menunggu Deon yang sudah lama berada dalam ruangan tersebut. Tak lama kemudian, dokter yang mengurus Deon pun keluar dari ruangan bersama dengan para perawat yang ikut membantunya. Qei pun lekas berdiri menghampiri mereka untuk menanyakan kondisi Deon sekarang seperti apa.

"Dokter! Bagaimana keadaan teman saya, dok?" tanya Qei cemas.

"Oh? Itu teman anda. Jadi, ia mengalami pembengkakan di lambungnya atau sering kita kenal dengan tukak lambung. Beberapa akhir ini, pasien tampaknya kurang memperhatikan pola makannya yang teratur. Dan tampaknya ia sering menunda makan sehingga asam lambungnya semakin naik dan membuat ia pusing. Karena itulah, lebih baik ia dirawat untuk beberapa waktu sampai ia bisa kembali pulih, walau sebenarnya tukak lambung itu agak sulit disembuhkan jika pasien tetap melakukan kebiasaan yang sama setiap harinya," jelas dokter tersebut.