Memulai dari Awal

Selepas party semalam, mereka semua tertidur sampai pagi. Orang yang pertama bangun di antara mereka berenam adalah Deon.

"Aduh.. pusing sekali! Sepertinya aku terlalu banyak minum, " keluh Deon sembari memijat keningnya.

Deon pun melirik ke sekelilingnya. Ternyata, mereka semua juga masih tertidur nyenyak. Deon juga melirik suasana di rumahnya sangat berantakan sekali sekarang.

"Aih.. aku harus membereskan semua ini. Huft.. berantakannya! " ujar Deon yang kemudian beranjak dari duduknya.

Ia lantas segera membereskan beberapa piring dan gelas yang mereka gunakan tadi malam. Deon pun membawanya ke wastafel dan mencuci piring-piring tersebut.

Selepas selesai, ia pun merenung lagi apa yang harus ia lakukan. Ah ya, ia tadi sempat meminum obat pengar juga. Kebetulan tadi malam mereka melakukan permainan dan Deon kalah beberapa kali. Sehingga ia mendapatkan hukuman untuk minum bir.