Ruangan VIP

Wati juga sempat memberi kabar kepada Sandi, kalau saat ini Dani sedang dirawat. Tidak lama kemudian Sandi pun datang. Ia juga cemas dengan kondisi Dani.

Namun ketika Sandi ingin masuk ke ruang UGD, langkahnya tiba-tiba terhenti karena ia melihat sosok Yoga berdiri di sana sedang melihat ke arah ruangan Dani.

Sandi langsung membalikkan badan dan mengurungkan niatnya masuk ke ruangan.

Sikap Sandi yang aneh membuat Wati jadi curiga.

"Kenapa San? Kok nggak jadi masuk?" tanya Wati dengan pelan.

"E... Nanti aja Bu, kalau Dani sudah dipindah ke ruang rawat," jawab Sandi sambil melirik ke arah pintu ruangan itu.

Yoga masih saja berdiri di sana, tapi anehnya Wati sama sekali tidak merasa aneh dengan adanya Yoga. Itu karena ia tidak bisa melihat sosok Yoga. Entah kenapa Sandi justru melihatnya dan langsung bergidik merinding melihat wajah Yoga yang hancur itu.