Hanya Bisa Pasrah

"Ke–kenapa Leo menarik wajahku? Apakah dia mendengar perbincanganku dengan Harshad dalam telepon?" batin Shazia, ia sudah merasa resah.

"Ada apa, Sayang? Kenapa kamu seperti ketakutan begitu?" tanya Leo, ia kembali memegangi wajah Shazia.

Shazia secara mendadak menelan salivanya dalam-dalam. "Leo, kenapa kamu kembali?" 

Leo spontan menanjakkan alisnya. "Kenapa kamu malah bertanya seperti itu, Sayang? Kenapa?" Leo malah kembali bertanya, hal tersebut membuat Shazia semakin merasa cemas.

Shazia langsung syok setelah mendengar perkataan lelaki itu. "Hahaha, Sayang. Memangnya kenapa? Apakah pertanyaanku salah?" gumam Shazia, Ia kembali beralih dari hadapan Leo. "Aduh, apa yang sebenarnya terjadi? Apakah dia sedang berpura-pura tidak tahu atau bagaimana?" pikir Shazia merasa sangat bingung.