Chapter 6 - Pertarungan 2 Puncak Tipe Jenderal

"Musuh kita tidak menyerang sama sekali dan pasukan kita juga tidak meminta bantuan juga.

Sepertinya ini bukan giliran kita... Hmph jadi inikah kekuatan sebenarnya dari Qin? kerajaan yang dikatakan sangat ganas seperti Macan ataupun Serigala.

Sungguh mengecewakan" kata seorang Perwira Wei

Saat ia menyelesaikan kata itu tiba tiba bayangan seorang Pria dengan Armor putih memegang senjata Halberd muncul tiba tiba di depannya yang membuat ia tak bisa berkata apa apa karena kaget

*Swing* *Slash*

"Serangan, kita diserang" teriak seorang prajurit Wei

"SEMUA PASUKAN FENG LONG DAN QIN MANGSA MEREKA" teriak Feng

"RAWHHHH" teriak Pasukan Qin

Pasukan Feng Long dan Baku Koshin di depan membantai pasukan Infantri Wei dengan mudah begitu juga Pasukan Infantri yang dipimpin Kyoukai dapat dengan mudah saling melindungi dan membunuh Pasukan Wei bagaikan Pasukan Wei hanyalah Semut

Tak butuh waktu lama Feng dan yang lainnya sudah mendekat di Markas Utama Jenderal Kyuugen, tiba tiba insting Feng merasakan bahaya ia pun tahu apa ini jadi ia langsung mengambil Tameng yang ia ambil dari Pasukan Wei lalu menaruhnya di depan

*Swoosh* *TANG* *Crack*

Terdengar suara besi berbenturan seperti suara tameng yang menahan tabrakan sebuah senjata seperti Palu itu lah suaranya

"Ugh aku tidak siap untungnya ia hanya menguji coba... tameng ini tak berguna lagi" kata Feng lalu membuang tamengnya

"Jadi itu dia Kou Rigen... patut di bilang 10 Pemanah China... SEMUANYA SERANG DEPAN KITA SUDAH TERLIHAT MARKAS UTAMA PASUKAN MUSUH JANGAN GENTAR" teriak Feng lalu tiba tiba ia memiringkan Halberdnya seperti ingin menangkis sesuatu

*Swoosh* *ptang*

"Hehehe cuman itu kah" kata Feng

"Hoooh ada yang sanggup menahan seranganku... namun tidak akan ada ke 2 kalinya... Pasukan Serang" kata Kou Rigen

Feng melihat banyak panah menyerang mereka ia pun langsung berteriak

"TAMENG" teriak Feng

Seketika para Komandan dan Kavaleri menaruh tameng mereka di depan untuk melindungi diri mereka

Feng langsung melaju lebih cepat lagi dan diikuti yang lainnya kali ini mereka sudah berjarak 50 meter dari Markas Utama Jenderal Kyuugen tiba tiba Feng menaruh Halberdnya di depan Kepala Kudanya

*Swoosh* *Ctang*

Melihat serangannya di halau lagi Kou Rigen kaget lalu dia pun mencoba menyerang lagi namun sayangnya ia sudah terlambat karena sebuah Halberd menuju ke arahnya dengan kecepatan yang tak bisa ia hindari

*Swing* *Slash*

"M-mustahil sebenarnya apa dirimu" teriak pasukan Wei

"Aku? Aku Dewa Perang Lu Feng" kata Lu Feng Singkat sambil langsung menyerang pasukan musuh kembali

Lalu Feng melihat seseorang yang duduk dan banyaknya Perwira di sampingnya sepertinya membicarakan sesuatu untuk membuat dirinya pergi dari tempat ini sekarang juga

"Hah Hah... kamu terlalu cepat Feng kuda macam apa yang kau kendarai" kata Shin yang tiba di samping dirinya

"Kamu beruntung Feng mendapatkan kuda yang bagus dari hasil jarahan" kata Baku Kyoshin yang datang setelah Shin

"Hahaha aku memang beruntung... sudahlah lihat ke sana itu dia... Kyuugen, Baku Kyoshin kamu mau ambil kepalanya?" tanya Feng

"Eh? kamu tidak mau?" kata Baku Kyoshin dengan heran

"Tentu saja aku mau akan tetapi kamu yang lebih kehilangan banyak Pasukan lah yang menurutku pantas mendapatkan nya... setidaknya balas dengan membawa diriku dan Shin dalam Pencapaiannya nanti" kata Feng

"... Baiklah aku berjanji atas namaku Baku Kyoshin aku akan membawa namamu dan Shin nanti" kata Baku Kyoshin sebelum ia maju menghampiri Jenderal Kyuugen

Debat antara Filosofi pun terjadi antara Baku Kyoshin dan Kyuugen namun karena Kyuugen tidak terluka sama sekali ia tidak membiarkan Kyuugen dengan mudah menyerangnya

Pertarungan pun terjadi dan karena Kyuugen Jenderal karena dari otak dan strategi Kekuatan Baku Kyoshin dan Kyuugen pun hampir sama tak lama kemudian Kyuugen hampir kalah dan para Perwiranya pun maju

Namun baru satu langkah 5 perwira sudah terpisah tubuhnya yang membuat mereka yang selamat kaget dan melihat ke arah siapa itu yang ternyata Feng

Feng menatap tajam mereka dan mereka pun diam seketika karena Feng juga mengeluarkan Aura Komandan dan Haus Darahnya yang membuat mereka tak bisa bergerak belum lagi mereka tahu kalau Feng sangat kuat lebih kuat dari mereka

"Ini pertarungan Duel kalian bajingan ingin menodai itu langkahi garis ini dulu selama kalian bisa melewati ki aku akan membiarkan kalian lewat" kata Feng yang menambahkan Haus darah dan Auranya

*crack* *Crosh*

"Grag" suara teriakan Baku kyoshin

Akhirnya mereka tidak ada yang lewat saat itu Feng kaget karena Baku Kyoshin tiba tiba berteriak yang membuatnya kaget dan melihat ke arah Baku Kyoshin yang ternyata entah kenapa masih tertusuk oleh Kyuugen

'Apa memang Baku Kyoshin di takdirkan mati disini?' pikir Feng

Shin dan pasukan Baku Kyoshin berteriak ke arah Baku Kyoshin sedangkan para Perwisa Kyuugen bersorak senang namun tiba tiba Baku Kyoshin bergerak dan menusuk ke arah Kyuugen setelah sepertinya mereka berdua berkata-kata sesuatu

"Arhhg" teriak Kyuugen

"Jenderal Kyuugen" kata Perwira Wei

Feng langsung membunuh mereka semua yang melewati garisnya dan hal ini menandakan berakhirnya Markas Utama Kyuugen, Feng tidak perduli tentang kata kata Kyuugen lagi ia langsung memerintahkan Pasukan Qin

"GUAN ZONG, SEBARKAN BENDERA QIN DI SINI UNTUK MEMBERITAHU PASUKAN QIN YANG LAINNYA, YANG TAHU PENGOBATAN BANTU KOMANDAN BAKU KYOSHIN CEPAT, SISANYA BANTU PASUKAN INFANTRI KITA YANG TERTINGGAL DI BAWAH BERSAMAKU" perintah Feng dengan sigap

"SIAP KAPTEN" teriak Guan Zong

Feng langsung ke bawah dan membantu pasukan Infantri Qin yang tersisa yang ia lihat hanya tersisa kurang dari 100 Pasukan dan dikelilingi Infantri Wei dengan 50 Pasukan Kavaleri yang tersisa yang dari 100

"XU LANG SERANG PASUKAN WEI DARI KANAN LALU SELAMATKAN INFANTRI QIN" Perintah Feng

"SIAP KAPTEN" teriak Xu Lang

Dengan Mudah pasukan Wei di babat habis dan Infantri Qin terselamatkan Feng pun langsung berteriak

"PASUKAN WEI JATUHKAN SENJATA KALIAN JENDERAL KYUUGEN KALIAN SUDAH MATI, KALIAN TIDAK AKAN DAPAT APA APA JIKA KALIAN TERUS MENYERANG, MENYERAHLAH" teriak Feng

Pasukan Wei yang mendengarnya pun langsung menjatuhkan Senjata mereka karena mereka tahu kalau Feng adalah pasukan yang menyerang ke arah markas Utama dan mereka juga tidak mau mati sia sia seperti itu

"BAGUS, ZHANG KE BAGI PASUKAN QIN INFANTRI YANG TERSISA BAGI DUA, 1 JAGA MEREKA DAN 1 LAGI KUMPULKAN SENJATA DAN PERALATAN MEREKA" Perintah Feng

"SIAP KAPTEN" teriak Zhang Ke

"Kalau begitu 20 orang lainnya Ikuti aku kita kembali ke atas" kata Feng

Feng pun kembali ke atas dengan 20 orang Pasukan Feng Long sedangkan yang bersama pasukan Infantri dari Pasukan Baku Koshin dan Feng Long bersama Zhang Ke di sana

Saat Feng ke atas ia merasakan Aura Misterius yang kuat di arah kirinya saat ia melihat ternyata itu ada Pasukan dengan Armor warna Hitam namun bukan disana Aura itu ia melihat ke paling depan Pasukan ia melihatnya Aura Misterius yang ternyata dari Wang Qi

'Jadi ia sudah sampai yah aku harus cepat cepat ke atas karena sebentar lagi kami akan menyerang Jenderal Gokei'

saat Feng sampai diatas ia melihat Wang Qi sudah berada di samping Shin dengan Shin yang seperti bersiap untuk menyerangnya, melihat itu Feng langsung menghampiri di tengah tengah Shin

Hal ini membuat Shin kaget namun saat melihat itu Feng ia berhenti dan langsung tenang dan menyarungkan pedangnya, Feng pun menganggukkan kepalanya karena Shin sudah bisa tenang jika karena dirinya, yang berarti Shin sudah menganggap Feng sebagai Teman seperti Zheng dan Ten

"Maaf atas ketidak sopanan dari temanku Jenderal Wang Qi" kata Feng

"Aku juga tolong maafkan Pasukan Infantri kami, Jenderal Wang Qi" kata Heki yang baru datang juga

Melihat Feng dan Heki melindunginya Shin merasa senang dan merasa dirinya mempunyai seorang yang dapat diandalkan

"Jenderal Wang Qi saya berterimakasih atas bantuanmu, Kedatanganmu seperti hadiah dari surga dengan keadaan ini

Saya sebagai Perwira di bukit ini menyatakan semua Prajurit di sini adal-" Sebelum Heki selesai Feng menyelanya

"Tunggu Heki Jenderal Wang Qi tidak ingin membantu kita ia sepertinya hanya ingin mampir untuk melihat" kata Feng

"Hah? apa maksudmu Feng?" kata Heki kebingungan

"Nfu nfu nfu sepertinya ada yang Pintar di Pasukan Qin yah Heki... seperti katanya aku hanya ingin mampir ke bukit ini untuk menonton sebuah pertunjukan" kata Wang Qi

"Hah? pertunjukan apa?" tanya Heki

"Nfu nfu nfu... kamu Lu Feng kan anaknya Lu Gong" tanya Wang Qi saat melihat ke arah Feng

"Iya apakah ada yang bisa ku bantu Jenderal" kata Feng

"Apakah kamu tahu apa yang ingin ku tonton?" tanya Wang Qi

"... Kamu menonton pertarungan antara dua Tipe Puncak Jenderal Besar" kata Feng setelah diam sebentar

"Nfu nfu kalau boleh tahu 2 tipe jenderal apa itu?" tanya Wang Qi

"Jenderal Intelektual dan Jenderal Insting, namun menurutku ada 1 lagi tipe Jenderal yang lebih kuat dari ke 2 tipe ini" kata Feng tanpa Ragu

"Hoh, apa itu?" tanya Wang Qi lagi

"Tipe Hybrid atau bisa dibilang Jenderal yang antara gabungan kedua tipe Jenderal, yang saya dapat ketahui saat ini Tipe ini sangat Jarang mungkin Jenderal Bai Qi mempunyai nya...

Untuk dirimu Jenderal Wang Qi kamu mirip seperti tipe itu ketika aku mendengar cerita bagaimana kamu mengalahkan musuhmu

Namun kamu lebih ke arah tipe Insting saat aku dengar lebih dalam, dan saat bertemu denganmu aku tahu itu kamu itu Hanya Jenderal Tipe Insting yang memakai strategi sesuai Instingmu saja" Jelas Feng

"Nfu nfu nfu... kamu benar benar menarik Feng seperti ayahmu" kata Wang Qi

"... kalau boleh tahu bagaimana Ayahku saat berada di pertempuran?" tanya Feng penasaran

Karena dari ingatan Feng yang asli ayahnya tidak pernah sama sekali mau menceritakan kisahnya saat muda bahkan para pelayan dan penjaga tidak ada yang mau memberitahu Feng sama sekali akan hal ini

"Bagaimana yah... Ayahmu merupakan Jenius terbesar mungkin setingkat Bai Qi jika di asah, ayahmu juga pernah beberapa kali menyelamatkanku bersama Shou Bun Kun, lalu yang terpenting ayahmu pernah bertarung dengan Ren Pa walaupun ia kalah" kata Wang Qi yang mengejutkan yang lainnya kecuali Tou dan pasukan Wang Qi

"... begitukah" kata Feng lalu suasana pun hening kembali sebelum di pecahkan oleh Wang Qi yang tiba tiba berkata

"Feng dan Anak muda Shin maukah kalian bertaruh siapa yang akan menang diantara pertarungan antara ke 2 Jenderal ini? Intelektual kah? Intelektual kah?" kata Wang Qi sambil melihat ke arah Shin dan Feng

"Mari bertaruh Jenderal Wang Qi" kata Feng dengan cepat

"Nfu nfu nfu kamu seperti sudah menantikannya Feng" kata Wang Qi

"Yah begitulah karena aku juga sudah tahu tujuan lainmu ke sini" kata Feng

"Kamu benar benar mirip dengan ayahmu Feng" kata Wang Qi

"Kalau begitu aku memilih Jenderal Hyou dan taruhannya adalah aku dan pasukanku akan menjadi bawahan mu

namun jika aku menang aku ingin hadiahku di kalikan semaksimal mungkin dan aku ingin 100 Kudamu dengan Jenis kelamin 20 Jantan dan 80 Betina, bagaimana" kata Feng

"Nfu nfu mengapa kamu begitu percaya diri?" tanya Wang Qi

"Sudahlah Deal saja dulu nanti aku jelaskan" kata Feng

"Baiklah Deal, sekarang jelaskan" kata Wang Qi

"Baiklah akan ku jelaskan singkat saja

Jenderal tipe Insting cenderung percaya kepada dirinya sendiri dan akan bergerak seperti Bagaimana Insting Buasnya

Untuk Duke Hyou itu ia seperti Serigala yang kelaparan jadi Harga dirinya tinggi yang pastinya kalian sudah tahu

Namun sama seperti manusia pada umumnya pasti punya Harga Diri mereka masing masing, begitu juga dengan Jenderal Gokei

Mungkin menurut kalian Jenderal Strategi atau Intelektual lebih bertindak Rasional namun yang tak diketahui adalah Jenderal yang selalu menang karena Strateginya mempunyai Harga diri yang sangat tinggi melebihi Jenderal Insting

Di sinilah kesalahan nya dan kenapa aku percaya kenapa Duke Hyou yang akan menang adalah

Jenderal Gokei yang Strategi dan taktiknya gagal akan tak mau menyerah dan malah bertarung Duel dengan Duke Hyou dari sini kita sudah tahu pemenangnya siapa" Jelas Feng

Suasana Hening karena penjelasan Feng, mereka diam karena ada 2 alasan pertama yang tidak mengerti dan kedua karena mereka mengerti contohnya Wang Qi, Heki, Tou dan yang lainnya

"... Apakah kamu diajarkan oleh ayahmu?" tanya Wang Qi penasaran

"Tidak, aku mengetahui itu dari mendengar dan membaca Cerita bagaimana setiap Jenderal Kalah dari masa lalu sampai sekarang, setelah itu aku deduksi sendiri lagipula-" belum sempat Feng selesai ia tiba tiba mendengar teriakan

"KOMANDAN HEKI DI BAWAH ADA PASUKAN KAVALERI QIN YANG BERLARI DI BAWAH KITA" teriak seorang Pasukan

"APA" kata Heki

"Itu seperti nya agak terlalu sedikit" kata Perwira 1

"Mereka sekitar 5.000 kavaleri"kata Perwira 2

"Pasukan siapa itu?" kata Perwira 3

"Oh itu pasukan Duke Hyou, kalau begitu kita juga menyerang HEKI DAN PASUKAN KAVALERI LAINNYA IKUTI AKU KITA AKAN MEMBANTU DUKE HYOU MENGAKHIRI PERANG INI" Perintah Feng

Wang Qi masih mau bercakap-cakap dengan Feng dan Shin namun ia tahu waktunya kurang tepat, sedangkan Heki yang tadinya melamun segera sadar akan teriakan Feng ia pun langsung memerintahkan pasukannya

"SEMUA PASUKAN IKUTI FENG UNTUK MENYERANG IKUTI PERINTAH DIA JUGA JANGAN ADA YANG MEMBANTAH" Perintah Heki

"Apakah semuanya sudah berkumpul?" kata Feng

"Sudah Feng" kata Heki

"Baiklah kalau begitu, Shin kesini di samping ku, Kyokai ke sini ikut bersamaku, Heki kita ada berapa Pasukan Kavaleri?" tanya Feng

"Dengan Pasukanku dan Shou Kaku serta darimu dan Baku Kyoshin kita ada sekitar 1.400 Pasukan Kavaleri" jawab Heki

"... baiklah aku akan katakan sekali saja secara singkat aku ingin menggunakan Formasi ular bergerak, kita akan buat 200 untuk kepala dan 100 untuk badan hingga buntut aku ingin Formasi terbentuk saat 800 meter sebelum bentrokan

Lalu aku ingin menaruh Keras Pinggiran jelaskan saat kita sambil menuju ke sana dan pastikan setiap Komando tidak ada yang namanya Kecacatan karena situasinya memang seperti itu, Laksanakan sekarang" kata Feng

"Baiklah Feng, yang lainnya langsung segera kembali ke tempat masing masing" kata Heki

Feng menunggu Heki dan yang lainnya siap saat ia melihat mereka sudah siap Feng langsung memulainya

"PASUKAN QIN SERANG!!!" Perintah Feng

"Grwaah" teriak pasukan Qin bersama Feng

Feng dan Shin maju paling depan bersama dengan Pasukan Feng Long yang lainnya, ia bahkan lebih cepat yang membuat kepala Ular sudah terbentuk sebagai dia ujungnya bersama Shin dan Kyoukai

Saat di 1KM lebih Heki dan Perwira lainnya langsung memulai menjadi Badan dan Buntut Formasi saat di sekitaran 750 meter dari Bentrokan pasukan Qin sudah jadi Formasinya melihat itu pasukan Wei tak sempat merubah formasi

"HANCURKAN MEREKA PASUKAN QIN" teriak Feng

"Graaah" teriak mereka

*Swish* *Slash *Ctang* *brug* *Ngiiihh* *Crushh* *Crack*

"AHHHH" teriak kedua pasukan Qin dan Wei yang tidak tahu karena apa

Berbagai banyak suara terdengar saat bentrokan terjadi namun pasukan Qin lebih untung karena pasukan Wei tak sigap dengan mudah Pasukan Qin yang dipimpin Feng menerobos pasukan Wei hingga ke dalam menuju tempat Duke Hyou

Feng melihat 2 Pria yang terlihat berbeda dari yang lainnya mau itu dari Armor ataupun Auranya yang ia tahu kalau itu adalah Maki dan Shuki, Feng langsung berkata kepada Xu Lang

"Xu Lang aku ingin kamu melanjutkan Rencananya menuju Duke Hyou aku akan pergi mengurus sesuatu dengan Shin dan Kyoukai, lalu 20 orang ikuti aku" kata Feng

"Siap Kapten/Komandan" kata Pasukan Qin

"Shin kita akan menyerang seorang Jenderal bukan satu tapi 2 Jenderal aku ingin kamu mengurus yang paling depan sisanya aku lalu Kyoukai dan yang lainnya aku ingin kalian jaga perimeter agar tidak ada yang mengganggu kami" kata Feng

"SIAP FENG/Mm" kata Shin dan angguk Kyoukai

Feng dan Shin dengan mudah menerobos pasukan Wei dan menuju jalur kosong pasukan Wei hanya membiarkan mereka saja, 5 menit perjalanan Feng melihat Maki dan Shuki sudah siap

Saat ingin sampai mereka ketahuan oleh Shuki dan Maki, Shuki melihat hanya ada 15 orang membawa 15 Kavaleri lainnya untuk menyerang pasukan Kavaleri Feng bentrokan pun terjadi antara Pasukan Feng dan Wei yang lebih unggul

Feng menyerahkan mereka dan menuju langsung ke Shuki saat sudah dekat Feng langsung menyerang Shuki dengan kekuatan penuhnya agar lebih cepat membunuhnya

*Swing* *Ctang* *Sreeeet*

"Ugh, baru kali ini aku terpental mungkin karena aku lengah" kata Shuki

Feng tak menyangka Shuki dapat menahannya namun Feng langsung sadar kalau Shuki memang seorang Jenderal yang sebenarnya jadi pasti ia dapat menahannya Feng pun menyerangnya lagi dengan teknik mematikannya

Feng memegang Halberd dengan satu tangan di tempat biasa dan satunya lagu di ujung belakang Halberd lalu Feng maju dengan kudanya menuju sisi kiri Shuki dan menyerangnya secara Vertikal

Shuki ingin menahannya namun tiba tiba serangan Halberd itu melambat dan menjauh sedikit ia melihat ke arah Feng yang memiliki gerakan seperti ingin mendorong dari ujung Halberd

*Woosh* *Crack* *Crusshh*

Terlihat tangan Feng yang memegang Ujung Halberd yang menusuk tepat di Jantung Shuki dengan tatapan tidak percaya, lalu Shuki tiba tiba memuntah darah dan menatap ke arah Feng

"Blergh... Teknik yang bagus aku senang bisa mati di tanganmu siapa namamu wahai Ksatria Qin dan kalau boleh tahu apa nama Teknik itu" kata Shuki dengan pandangan kabur namun api matanya masih menyala

"Namaku Lu Feng, Lu Shizi dan untuk Teknik itu adalah salah satu Teknik ciptaanku kuberi nama 'Heart Lock'" Jawab Feng

"Terima kasih Lu Feng kutunggu kau di alam sana" kata Shuki yang langsung jatuh dari kudanya setelah mengatakan itu

Feng melihat Shin juga sudah kelar dan menuju ke arahnya dengan Kyoukai serta pasukan yang ia bawa sebelumnya di sampingnya mengendarai Kuda yang membuat Feng berkedut bibirnya karena ia mengira Kyoukai tak bisa naik kuda saat Usia ini dan Arc ini

"Shin Cepat Ke-" belum sempat Feng berkata ia merasakan angin kencang lewat di belakangnya dengan teriakan yang keras

"HAAAH" teriak Duke Hyou

"Semuanya ikuti Duke Hyou" kata Feng

Feng pun mengikuti Duke Hyou dari belakang bersama pasukan Qin yang lainnya beserta Feng, Kyoukai, Heki dan Shou Kaku di sampingnya dan dengan mudah mereka menebas pasukan Wei hingga sampai ke tempat Jenderal Gokei menunggu Duke Hyou

Tak usah di tanya bagaimana Kelanjutannya karena Cerita berlanjut sama seperti Canon karena Feng masih belum punya peran penting di Kerajaan Qin bahkan Feng yang merupakan Pasukan Khusus tidak punya Hak besar saat ini

[Selamat Feng Misimu Selesai...]

'Nanti saja Athena aku melihatnyai' kata Feng dalam batin karena saat ini ia sedang sibuk

Setelah itu Feng dan yang lainnya pun Kembali berjalan Pulang ke Kanyou karena di sanalah tempat penerimaan Hadiahnya

Kali ini Feng meraup banyak Sumber Daya maupun ia naik pangkat karena pencapaian yang menakjubkan

Feng langsung di angkat menjadi Komandan 2.000 pasukan, diberi 200 Kuda oleh Wang Qi karena senang dengannya, dan juga 500 Koin Emas untuk biaya ganti Rugi dan hadiahnya karena pasukannya dari 100 Pasukan Feng Long hanya tersisa 51

Feng saat ini berada di depan Kediaman Lu dan di depan situ ada kedua Istrinya Li dan Yue menangis senang karena kepulangannya

"Aku Pulang" kata Feng dengan singkat yang langsung dipeluk oleh ke dua istrinya

"Selamat Datang Suami/Anata" kata kedua istrinya dengan panggilan mereka masing masing

'Haaah memang enak di rumah' pikir Feng sebelum ia masuk bersama ke 2 istrinya ke dalam Kediaman Lu