Kamu Adalah Putra Ayahmu!

Leng Jiuchen berhenti sejenak untuk berpikir, lalu mencoba bertanya, "Dia tidak mau?" 

Shi Beiyu terdiam begitu lama dan tidak menjawab. 

Leng Jiuchen menyadari bahwa Mu Siyin tidak mau menikah dengan Shi beiyu malam ini.

"Gadis dari keluarga Mu itu benar-benar… cukup mengejutkan. Banyak orang yang berlomba untuk bisa mendapatkan Shi Beiyu, tapi dia…. tidak mau?"

"Apa kamu sudah benar-benar memikirkannya?" 

Shi Beiyu mengangguk, "Hm." 

"Baiklah kalau begitu." 

"Bantu aku merahasiakannya." Shi Beiyu meminta pertolongan Leng Jiucheng.

"Aku mengerti." 

Shi Beiyu mengambil nafas panjang setelah menutup telepon, kemudian dia tidak kembali ke kediaman keluarga Shi lagi, melainkan langsung menuju ke villa. 

Ketika memasuki rumah, dia merasa ada sesuatu yang salah dengan suasana di sana. Shi Beiyu menebar pandangan dan menemukan mama Shi sedang duduk di ruang tamu dengan wajah yang dingin.