Agro

6 Hari kemudian

Besok adalah hari pendaftaran masuk Aflif. Sepertinya, kota terlihat sangat sesak dan terlihat ramai. Banyak pendekar dari berbagai pelosok desa dan kota berkumpul di Ibukota Yorkes ini. Rasa-rasanya setiap tempat sangat ramai dan bejubel orang disana. Tampak para rookie pendekar, nampak muda dan terlihat dengan masing-masing anggotanya.

Ada yang terlihat sangat tim sangat kaya, banyak equipment yang mereka kenakan termasuk armor mahal di tubuh mereka. Ada juga yang terlihat seperti orang desa yang baru saja keluar dari desa mereka. Mereka bertim-tim, minimal ada 5 orang, namun ada yang 7 orang dan ada yang 9 orang.