Semakin Tidak Sabar

Rey dan Frans sedang berada di ruang kerja. Mereka sedang mengurus pekerjaan dan berbincang mengenai pria yang sudah menyakiti Lena.

"Nanti malam aku akan pergi ke sana," ucap Frans.

"Aku akan menemani kamu."

"Apa tidak masalah? Bagaimana jika nanti malam Reyhan bangun lalu Kakak ipar mencarimu?"

Rey berpikir sejenak lalu ia mendesah dengan kasar. "Ternyata setelah memiliki anak dan istri memang sulit untuk melakukan hal gila itu lagi."

"Bukan sulit, tapi memang sudah waktunya untuk bertobat. Rey, keadaan kita sudah tidak seperti dulu lagi. Kalau memang tidak ada yang mengusik kita, kita tidak perlu melakukan hal ini lagi."

"Tapi itu tidak mungkin terjadi. Mereka pasti akan terus ada. Dan kau tahu sendiri bagaimana kejamnya dunia bisnis."

Frans mengangguk. "Ya, kau memang benar. Tapi mau bagaimana lagi. Kita memang harus seperti ini."