Pagi hari sinar mentari menerobos melalui celah-celah di jendela. Ketiga orang perempuan cantik itu sudah terbangun terlebih dulu, bahkan mereka bangun beberapa jam sebelum matahari menampakkan diri.
Suara berisik di dapur segera terdengar. Seperti apa yang sudah dikatakan Lily, mereka harus menyiapkan banyak makanan pagi ini untuk Casanova. Sebab, menurut buku pendekar, efek latihan yang ada di dalam tubuh Casanova akan mengalami kelaparan yang hebat. Maka dari itu mereka perlu menyiapkan banyak hidangan yang nantinya akan disantap oleh pemuda tampan itu begitu terbangun.
Jam menunjukkan pukul 07.00 pagi.
"Bagaimana dengan sayurannya?" tanya Lily kepada dua orang pembantunya tersebut.
"Sudah semuanya, Nona. Baik sayuran mentah yang segar, maupun yang dimasak dengan direbus dan ditumis, kami sudah menyiapkan semuanya. Banyak sekali bahkan, sampai piring bergunung-gunung dan tidak muat," jawab Si Pirang sambil membawa ember besar yang berisi sayuran hijau.