"Semua Bukan Kesalahanmu!"

Di lain tempat, Ryuu pergi ke ruang keamanan untuk bertemu dengan seorang pria. Di sana, dia juga memeriksa kamera keamanan yang mengarah kepada ruang kerja Kaori. Saat malam hari, keadaan di sana terlihat baik-baik saja. Namun tidak lama dari itu, kamera keamanan tiba-tiba saja mati dengan sendirinya. Hal ini membuat Ryuu tidak bisa melihat apapun yang terjadi di sana. Matinya kamera keamanan membuat Ryuu curiga jika memang ada seseorang yang sedang mengerjai kekasihnya. Tetapi dia tidak bisa menuduh siapapun karena memang tidak ada bukti kuat. Kamera keamanan yang dilihatnya sekarang tidak membuktikan apapun. Bisa saja kamera mati karena kesalahan teknis. Ryuu segera memerintahkan seorang yang bertugas di ruangan tersebut untuk memeriksa kamera keamanan di ruang kerja Kaori. Sedangkan dia, menemui seseorang dari departemen teknologi yang sedang berusaha mengembalikan data-data yang hilang, tetapi dia cukup kesulitan untuk memulihkan semuanya.